Monday, May 5, 2008

Surrender All...

Salah satu lagu rohani yang tidak bisa kunyanyikan tanpa menangis adalah “Aku Berserah”. Dan kemarin lagu itu jadi salah satu nyanyian di kebaktian. Untuk kesekian kalinya, aku tidak mampu menyanyikannya. Aku hanya menatap kertas lagu sambil meneteskan air mata.

Ada apa dengan lagu itu? Dalam bahasa Indonesia, inilah refreinnya:
Aku berserah, Aku berserah
PadaMu ya Juruslamat, Aku berserah...


Syair yang indah, tapi aku tak bisa menyanyikannya begitu saja. Aku merasa munafik saat menyanyikan lagu ini, tapi dalam hidupku selama ini aku masih sering kurang ‘berserah’. Setiap kali memikirkan atau menghadapi kesulitan hidup, yang pertama kali muncul adalah rasa takut atau khawatir. Lalu aku jadi stres, bingung sendiri, bahkan kadang putus asa...

Begitu sering aku khawatir tentang pekerjaanku, rencana masa depanku (sekolah lagi, pernikahan, dll), keuangan keluargaku, keuangan pribadi, dan banyak hal lainnya. Aku tidak bisa menyanyikan lagu tadi, karena kenyataan yang terjadi lebih sering “Aku takut dan khawatir”, daripada “Aku Berserah”. Karena itu, aku selalu menangis saat mendengar lagu itu. Seakan Tuhan bertanya padaku, “Nita, apakah kamu sudah benar-benar berserah?”

Pulang gereja, aku memikirkan lagu itu...dan aku bersyukur Tuhan mengingatkan aku. Saat aku diizinkan merasa takut dan khawatir, seharusnya aku langsung bersyukur. Kenapa? Karena justru itulah kesempatan untuk mengubah rasa takut menjadi penyerahan diri. Kalau tidak merasa takut dan khawatir, manusia cenderung merasa sombong dan bisa segala-galanya. Lupa Tuhan. Tapi kalau kita masih diizinkan menyadari keterbatasan kita, kita tahu pada Siapa kita bisa menyerahkan semua ketakutan dan kekhawatiran kita. Jangan biarkan kekhawatiran justru menenggelamkan kita, tapi jadikan itu reminder untuk berserah pada Allah.

So friends, when you feel afraid, worry about many things in life,...when everything seems so unbearable, let’s say:

I surrender all...I surrender all...
All to Thee, my Blessed Saviour..
I surrender all...

3 comments:

Ika Devita Susanti said...

I surrender all...I surrender all...
All to Thee, my Blessed Saviour..
I surrender all...

Oma Nia said...

kok senada ama posting sy yg baru :P

dy_nita said...

@ devita: yup! of course, surrender your thesis to Him also. i support you!!
@ nia: hehe...i've read ur blog. ayo belajar percaya, belajar bersandar terus sama Dia!